
MALUKUINDOMEDIA.COM, Ambon- Pengurus Pusat Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (PP GMKI) masa bakti 2025-2027 resmi dilantik pada Jumat (4/7/2025) di Graha Oikumene, Jakarta. Prosesi Pelantikan berlangsung begitu khidmat dan diwarnai suasana kekeluargaan serta semangat oikumenis yang kuat.
Dalam pelantikan tersebut, Yandri Yanes Porumau, menjadi bagian dalam struktur PP GMKI sebagai Koordinator Wilayah XI GMKI Maluku Yang meliputi Cabang Ambon,Tiakur, Tual,Saumlaki,Masohi, dan Dobo.
Hadir dalam pelantikan sejumlah tokoh penting, di antaranya Pdt Victor Tinambuan (Ephorus HKBP), Jenderal Pol. Listyo Sigit (Kapolri), Senior Bang Maruarar Sirait (Menteri PKP), Senior Daniel Yusmic, Taufik Hidayat (Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga), perwakilan Majelis Pekerja Harian PGI, Senior Bang Firman Jaya Daili, Senior Bang Nikson, MPH PGI, BKS PGI GMKI, PNPS GMKI, DPP GAMKI, DPP PIKI, DPP PWKI, serta seluruh sahabat seperjuangan dari Kelompok Cipayung.
Usai dilantik sebagai Koordinator Wilayah XI GMKI Maluku Yandri Yanes Porumau yang juga pernah menjabat sebagai Ketua cabang GMKI Tiakur masa bakti 2021-2023 menyampaikan terima kasih kepada tim formatur, khususnya kepada ketum dan sekum yang telah mempercayakan dirinya untuk mengemban tugas dan tanggung jawab pelayanan di wilayah selama dua tahun ke depan.
“Saya siap mendorong setiap aspirasi masyarakat Maluku ke tingkat nasional, ini merupakan Panggilan Tuhan agar bisa menyuarakan aspirasi Masyarakat Maluku yang ada di 11 Kabupaten Kota,” tegas Porumau
Ini Pernyataan Sikap yang Dikeluarkan Koordinator Wilayah XI GMKI Maluku Yandri
1. Koordinator Wilayah XI Pengurus Pusat GMKI Masa Bakti 2025-2027 tetap berperan aktif dan mendukung program kerja Pemerintah Provinsi dan 11 Kabupaten Kota
2. Koordinator Wilayah XI Pengurus Pusat GMKI Masa Bakti 2025-2027 tetap melakukan otokritik kepada Pemerintah Provinsi bahkan 11 Kabupaten Kota. artinya otokritik tersebut untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Pemerintah untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerja dan kebijakan di Provinsi Maluku.
3. Koordinator Wilayah XI Pengurus Pusat GMKI Masa Bakti 2025-2027 meminta dukungan dari Pemerintah daerah untuk membangun mitra kerja untuk membahas isu isu nasional maupun kedaerahan.
4. Koordinator Wilayah XI Pengurus Pusat GMKI Masa Bakti 2025-2027 meminta dukungan penuh kepada Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kota sebagai tuan rumah Kongres GMKI ke 40 Pada tahun 2027 di kota Ambon.
Lewat bentuk sikap yang di keluarkan tersebut Koordinator Wilayah XI GMKI Maluku Yandri Yanes Porumau juga Meminta dukungan serta Doa dari seluruh Para senior dan juga seluruh Kader GMKI yang ada di Wilayah XI Maluku selama menjabat menjadi Koordinator Wilayah kedepan dengan harapan dapat meningkatkan kualitas peran dan fungsi organisasi GMKI di tiga medan gumul yaitu Gereja,Perguruan tinggi dan Masyarakat.(MIM-CR)